Cerita Apel Akustikan di HUT TRANSMEDIA 14
Cerita
Apel Akustikan di HUT TRANSMEDIA 14
Selasa, 15 Desember 2015
Selasa, 15 Desember 2015
Pada
hari Selasa, 15 Desember 2015, TRANSMEDIA genap berusia 14 tahun. Acara spesial
yang bertajuk “Inspirasi Negeri” ini ditayangkan secara live di Trans Tv, Trans
7 dan CNN Indonesia dengan penampilan spektakuler dari puluhan musisi top tanah
air. Beberapa musisi tersebut adalah Sheila on 7, Trio Lestari, NEV, Kotak,
RAN, Armada, Wali, Raisa, Isyana Sarasvati, Ayu Ting Ting, Cita Citata, Zaskia
Gotik, The Soul, Yura Yunita, Syahrini, Judika, Afgan, Tulus, Virzha, Tohpati,
Piyu, dan Billy Beatbox.
Di
sesi off air, Apel band mendapatkan kesempatan luar biasa untuk mempromosikan
single terbaru “Karma Cinta” secara akustik di panggung outdoor. Pengalaman
manggung kali ini merupakan salah satu pengalaman yang luar biasa dalam
perjalanan karier Apel. Terlebih lagi Apel perform setelah Nidji (NEV) serta
sebelum Sheila on 7 feat. Raisa.
Walaupun
musisi-musisi besar tersebut tampil secara on air sementara Apel tampil secara
off air, namun berada di atas panggung yang sama dengan musisi-musisi besar
merupakan kebangaan tersendiri buat Apel. Untuk mendapatkan kesempatan perform
secara off air saja tidaklah mudah buat Apel. Semua kerja keras dan tersedianya
peluang tidak terlepas dari peran Cici sang manager. Dengan suka rela Apel
menjalani segala proses yang harus dijalani demi membawa Apel ke level lebih
tinggi nantinya.
Semoga
suatu saat nanti Apel mendapatkan kesempatan perform secara live di stage yang
spektakuler. AMIN. ^_^
Ditulis
oleh Ria Antika (Rya Apel)
Dan
pernah diterbitkan di website resmi Apel Band: www.apelband.com



Komentar
Posting Komentar